⋘⊱╬†―۩― Chatter's Gelandangan Blog's ―۩―†╬⊰⋙
go to my homepage
Enter Here

Rabu, 03 November 2010

Suhu Udara di Semeru Capai Titik Beku, Pendaki Diminta Waspada

Suhu Udara di Semeru Capai Titik Beku, Pendaki Diminta Waspada
  vallent-


<p>Your browser does not support iframes.</p>

File Budi Hartadi
<a href='http://us.openx.detik.com/delivery/ck.php?n=aca95ca9&cb=INSERT_RANDOM_NUMBER_HERE' target='_blank'><img src='http://us.openx.detik.com/delivery/avw.php?zoneid=159&cb=INSERT_RANDOM_NUMBER_HERE&n=aca95ca9' border='0' alt='' /></a>
Lumajang - Dampak cuaca ekstrem yang belakangan ini terjadi, membuat suhu di kawasan Ranu Kumbolo, Gunung Semeru mencapai titik beku. Titik terendah yang terpantau pihak Taman Nasional Bromo Tenger Semeru (TNBTS) mencapai minus 1 derajat celcius.

Akibatnya, permukaan kawasan Ranu Kumbolo dipenuhi bunga es saat malam hari. Kondisi ini bisa terlihat dari pucuk pohon cemara dan rerumputan yang pucuk-pucuknya penuh dengan bunga es.

Anggoro Dwi Sujiarto, Kepala Bidang Pengelolaan TNBTS Kantor Wilayah II di
Lumajang ketika dikofirmasi detiksurabaya.com, Sabtu (9/10/2010) pagi, membenarkan
kondisi ini. Menurutnya, suhu Ranu Kumbolo memang sempat menembus minus satu
derajat celcius.

"Kondisi ini dipengaruhi cuaca ekstrem yang belakangan ini terjadi secara global,"
kata Anggoro Dwi Sujiarto saat dihubungi melalui sambungan telepon selulernya.

Meski begitu uhar Anggoro, suhu yang mencapai minus satu derajat celcius ini, tidak terjadi setiap hari. "Saat ini suhu memang mencapai titik terendah dan bahkan beku di sana. Meski, kondisi ini tidka terjadi setiap hari," sambung Anggoro lagi.

Suhu yang dingin ini, lanjut Kepala Bidang Pengelolaan TNBTS Kantor Wilayah II di
Lumajang ini, kerap terjadi saat memasuki musim kemarau yang dibarengi musim penghujan. "Cuaca lembab akibat musim kemarau yang dibarengi musim penghujan seperti sekarang ini, yang memicu kondisi turunnya suhu di kawasan Ranu Kumbolo," bebernya.

Dengan kondisi suhu terendah ini, Anggoro Dwi Sujiarto mengingatkan kepada para
pendaki, untuk mempersiapkan peralatan yang standar sesuai SOP (Standar Operasional
Prosedur).

"Para pendaki dengan kelengkapan yang memenuhi SOP tidak perlu mengkhawatirkan hal
ini. Karena, jika pendaki membawa sleeping bag saja, sudah aman kok. Sebab, ada
sleeping bag yang mampu menahan suhu sampai minus 8 derajat celcius. Masuk ke
sleeping bag sudah aman," sambil jelas Anggoro, menambahkan jika di kawasan Ranu
Kumbolo ada pondok yang bisa disediakan untuk berteduh dan menahan dingin dengan
bantuan api unggun.

Imbauan untuk kesiapaan pendaki menghadapi cuaca dingin ini, pihak TBNBTS sendiri
juga telah menerapkan prosedur dengan memberikan briefing kepada mereka sebelum
melakukan pendkaian ke puncak Semeru.

Sementara, dari data di TNBTS Kantor Wilayah II Lumajang, menyebutkan, saat ini
terdapat lebih dari 100 pendaki yang tengah berada di kawasan Puncak Semeru. Meski
suhu di puncak Semeru mencapai titik terendah, namun pendakian masih diminati.

(vallent)


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Net Work

 

Template by Nd0n